Mengidentifikasi Isi dan Sistematika Surat Lamaran Pekerjaan

A. Tujuan Pembelajaran
Setelah mempelajari materi kertas kerja
melalui bahan ajar, maka peserta didik diharapkan mampu:
1.
Mengidentifikasi isi surat lamaran pekerjaan
2.
Mengidentifikasi sistematika surat lamaran
pekerjaan
Isi surat lamaran pekerjaan ada 3 bagian:
a. Paragraf pembuka
b. Paragraf isi
c. Paragraf penutup
Sistematika surat lamaran pekerjaan meliputi:
a. Nama kota dan tanggal pembuatan surat
b. Lampiran dan perihal
c. Alamat surat
d. Salam pembuka
e. Paragraf pembuka
f. Paragraf isi
g. Paragraf penutup
h. Salam penutup
i. Tanda tangan dan nama terang
Bacalah dengan saksama, kemudian perhatikan isi suratnya!
Kalabahi, 20 Februari 2025
Lampiran : Satu berkas
Perihal : Surat lamaran pekerjaan
Yth. Direktur PT. Ombay Alor
Jalan Jendral Sudirman No.100, Kalabahi
Alor-NTT
Dengan hormat,
Berdasarkan iklan yang dimuat dalam Metro Alor, 28 Januari 2025. Saya membaca bahwa PT Bapak membutuhkan seorang karyawan
Sehubungan dengan hal tersebut, saya mengajukan surat lamaran pekerjaan dengan kualifikasi:
Nama : Nadia Hanifah
Tempat, tanggal lahir : Alor, 25 Mei 200
Pendidikan terakhir : MAN Alor
Alamat : Jl. MT. Haryono No.30, Alor-NTT
No HP : 081335567987
Email : nadiahanifa06@gmail.com
Sebagai pertimbangan Bapak, dengan ini saya lampirkan:
1. Foto copy ijazah SMA/sederajat
2. Foto copy KTP
3. Satu lembar daftar riwayat hidup
4. Surat pernyataan sanggup kerja lembur
5. Pas foto 4x6 dua lembar
6. Surat keterangan pengalaman kerja
Demikian surat lamaran pekerjaan ini dibuat, atas perhatian Bapak diucapkan terima kasih
Hormat saya,
Nadia Hanifah
1. Setelah selesai membaca surat lamaran tersebut, cobalah menemukan isi surat dengan melakukan kegiatan-kegiatan berikut. kerjakan sesuai dengan peritahnya. surat lamaran tersebut di atas terdiri dari empat paragraf. perhatikan contoh berikut, kemudian lanjutkan bagian yang masih kosong!
2. Setelah selesai membaca surat lamaran pekerjaan di atas, cobalah temukan unsur-unsur surat lamaran pekerjaan dengan mengisih kolom berikut!
Tidak ada komentar